Skip to main content

Perancangan Naskah Akademik dan Rancangan Peraturan Daerah untuk PDAM Delta Tirta Sidoarjo

  Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Delta Tirta Sidoarjo adalah suatu perusahaan daerah yang didirikan sejak tahun 1978 melalui Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Nomor 5 Tahun 1978 tentang Pembentukan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM), yang telah dicabut dan dinyatakan tidak berlaku dengan diundangkannya Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Nomor 15 Tahun 2011 tentang Perusahaan Daerah Air Minum “Delta Tirta” Sidoarjo. PDAM Delta Tirta Sidoarjo berperan penting dalam memberikan pelayanan penyediaan air minum bagi Masyarakat Kabupaten Sidoarjo. Setiap tahunnya, seiring dengan pertumbuhan jumlah penduduk dan perkembangan kegiatan ekonomi Kabupaten Sidoarjo, penambahan jumlah pelanggan dan permintaan masyarakat Kabupaten Sidoarjo terhadap pelayanan penyediaan air minum semakin meningkat. Dengan penambahan pelanggan dan permintaan masyarakat, maka PDAM Delta Tirta Sidoarjo perlu melakukan peningkatan kapasitas produksi melalui beberapa program seperti (namun tidak terbatas pada) membangun Instalasi Pengolahan Air (IPA) baru, pembangunan longstorage, meningkatkan cakupan dengan pemasangan sambungan rumah, dan meningkatkan cakupan pelayanan air minum di Sidoarjo Bagian Barat (Sidabar). Selain itu, PDAM Delta Tirta Sidoarjo juga turut berpartisipasi dalam Program Umbulan II yang merupakan program nasional di bidang peningkatan pelayanan air minum. Dalam merealisasikan program-program tersebut, PDAM Delta Tirta Sidoarjo memerlukan penguatan modal dari Pemerintah Kabupaten Sidoarjo sebagai satu-satunya pemegang saham Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Delta Tirta Sidoarjo dengan cara melakukan penambahan penyertaan modal kepada Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Delta Tirta Sidoarjo. Perancangan Naskah Akademik dan Peraturan Daerah tentang Penambahan Penyertaan Modal Pemerintah Kabupaten Sidoarjo pada Perusahaan Daerah Air Minum Delta Tirta Sidoarjo perlu diajukan sebagai langkah awal untuk mendapatkan penguatan modal ini.  

Admin D

Suka Menulis